8 Besar Putra –Putri Duta Wisata Kubar Telah Terpilih

SENDAWAR- Delapan Besar Putra-Putri Finalis Pemilihan Duta Wisata Kabupaten 2017 telah terpilih.  Seleksi tersebut dilaksanakan pada 24 Juli 2017 yang lalu. Hal ini diungkapkan Kepala Bidang Pengembangan Karya Seni dan Budaya Pada Dinas Pariwisata, Murdianto ditemui diruang kerjanya baru-baru ini.

Murdianto menjelaskan sebelum terpilihnya finalis delapan besar putra-putri Duta Wisata 2017, ada sebanyak 60 mengikuti seleksi pemilihan.  Dimana para peserta yang menjalankan test tertulis dan interview. Juri-jurinya merupakan orang-orang yang memiliki pengalaman dibidangnya, diantaranya Bertha Purwanicayanti, Onia Karlina Hiping, Corry (Putri Duta Wisata 2009) dan Dewi Sartika (Putri Duta Wisata 2016), terangya.

Para peserta sebelumnya melalui test seleksi pemilihan seperti penilaian Intelegensia, Performance atau penampilan, kepribadian, pemahaman akan narkoba dan lain sebagainya, jelas Murdianto. “ Rencananya para finalis akan masuk karantina pada 27 Agustus 2017 mendatang, kemudian pembekalan dilakukan pada 28-29 Agustus 2017. Grandfinal akan dilaksanakan pada tanggal 30 Agustus 2017,” bebernya.

Nantinya para finalis akan menampilkan unjuk bakat, dimana dapat menampilkan Tarian Tradisional, bernyanyi bahkan bermain alat musik tradisional. Tidak hanya itu, Setiap finalis juga akan mempresentasikan kecamatan-kecamatan setiap cabutan undi yang didapatnya. Dimana akan mempresentasikan seperti pemerintahan, pariwisata dan kebudayaan serta narkoba, tutur Murdianto.

Masyarakat Kutai Barat juga dapat berpartisipasi untuk mendukung para Putra-Putri Finalis tersebut caranya Follow Akun Instagram fdwkubar2017, like dan berikan comment pada foto finalis yang disukai dengan tanda pagar (tagar) #roadtoduwiskubar2017#. Selanjutnya like yang dihitung hanya dari Akun resmi FDWKubar2017, vote atau pemilihan akan dimulai dari tanggal 17 Agustus – 30 Agustus 2017, pungkasnya.

Diketahui, dari Duta Wisata jika terpilih akan mengemban tugas jabatan selama 1 tahun, kemudian mempromosikan obyek wisata dan kebudayaan, peran penting dalam kegiatan adat istiadat untuk dapat dipromosikan dan juga apabila terpilih menjadi Duta Wisata siap mewakili untuk mengikuti ajang di Tingkat propinsi hingga nasional. (hms19)

Pemerintah Daerah Kabupaten Kutai Barat
Perkantoran IV Sendawar Kutai Barat
Tel – +62 (545) 455564

Email – pemda@kutaibaratkab.go.id