
Sekdakab Kutai Barat saat konferensi pers di media center penanganan Covid-19 Kutai Barat. kominfo.kutaibaratkab.go.id
KOMINFOKUBAR-SENDAWAR, Catatan penanganan covid-19 di Kutai Barat hingga Selasa (26/5) kasus pasien terkonfirmasi covid-19 menjadi 21 orang, pasien dinyatakan sembuh 5 orang dan pasien dalam perawatan menjadi 16 orang. Ada penambahan pasien terkonfirmasi positif Covid-19, hasil pemeriksaan polymerase chain reaction (PCR) Laki-laki (KBR 21) asal Kecamatan Bongan usia 60 tahun. Selanjutnya pasien dalam pengawasan (PDP) 9 dan meninggal 1 orang. Orang dalam pemantauan (ODP) 222 orang, orang tanpa gejala (OTG) 207 orang, selesai pemantauan 200 orang, proses pemantauan 22 orang. Pelaku perjalanan terakumulasi sejak awal sebanyak 8.913 orang.
Ungkap Sekretaris Daerah Kutai Barat Yacob Tullur saat memberikan keterangan Pers, didampingi Kepala Diskes Kutai Barat, Direktur RSUD HIS, perwakilan Kodim 0912 dan Polres Kutai Barat di media Center Percepatan Penanganan Covid-19 Kutai Barat. Selasa, 26 Mei 2020 malam.
Lebih lanjut Sekdakab Kutai Barat menjelaskan, “Warga Bongan (KBR 21) umur 60 tahun yang terkonfirmasi positif Covid-19 ini salah satu kluster Gowa dan Tim gugus tugas akan mengevakuasinya besok,” terang Sekdakab Kutai Barat.
“Tim Gugus Tugas Covid-19 Kutai Barat akan lakukan rapid test masal dalam waktu dekat, ditiga kecamatan Melak, Barong Tongkok dan Bongan, niat ini adalah untuk mempercepat memutus rantai penyebaran Covid-19 di Kutai Barat. Harapan kita masyarakat secara sadar untuk bersedia memeriksakan dirinya, dengan demikian kita bisa memastikan bahwa kita ini bebas atau tidak terpapar Covid-19 ini,” pungkasnya.
Untuk diketahui data dari posko PKM Kampung Jambuk Kecamatan Bongan dan PKM Dilang Puti pelaku perjalanan mencapai 299 orang KTP Kutai Barat 154 orang, KTP Luar Kutai Barat 149 orang, kendaraan masuk 50 unit. PKM Long Iram pengunjung sebanyak 289 orang dan kendaraan 140 unit. Kominfo.
