
SENDAWAR- Untuk meningkatkan akses layanan air minum dan sanitasi bagi masyarakat miskin perdesaan khususnya masyarakat di desa tertinggal dan masyarakat di pinggiran kota Pemkab Kubar melalui dana APBN dan APBD di tahun 2017 akan dilaksanakannya Pengembangan Air Minum Berbasis Masyarakat (PAMSIMAS), kegiatan ini sendiri bertujuan untuk meningkatkan akses aman air minum dan sanitasi layak yang berkelanjutan, meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat, menurunkan buang air sembarangan dan menurunkan angka penyakit, serta berimplikasikan terjadinya penurunan angka penyakit pada masyarakat, sosialisasi ini di buka oleh Bupati Kutai Barat FX.Yapan Rabu (3/5) pagi di Ruang Rapat Utama Kantor Badan Perencanaan, Penelitian, dan pengembangan Daerah (BP3D) lantai 2.
Dalam arahannya Bupati FX.Yapan berpesan “Saya minta kepada seluruh pemangku kegiatan Pamsimas seperti BP3D, Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan
Ruang, Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan , PDAM, Tim Penggerak PKK Serta sektor terkait lainnya untuk meningkatkan koordinasi sektoral. Giatkan sosialisasi Pamsimas ini kepada seluruh warga masyarakat. Lakukan pendekatan perilaku hidup bersih dan sehat dan penyediaan sarana air minum dan sanitasi dalam bentuk pernyataan minat keikutsertaan Pamsimas; dilaksanakan mulai dari tingkat dusun/RW sampai dengan tingkat desa/kelurahan; melibatkan seluruh komponen masyarakat, termasuk kelompok rentan dan terpinggirkan.Lanjut Bupati “Perlu disadari bersama bahwa program ini dari oleh dan untuk kita. Hidup sehat dan sejahtera tentu menjadi impian dan harapan semua mahluk hidup tak perduli etnis atau adat dan budaya yang berbeda. Kita semua punya tujuan yang sama sesuai dengan motto Kutai Barat yaitu Hari Esok Yang Lebih Baik daripada Hari Ini. Oleh karenanya mari bersama kita tingkatkan kehidupan anak, keluarga dan anak cucu kita, serta kita semua untuk hidup lebih sehat dan berkualitas”.tegasnya.
Kabid Infrastruktur Dan Kewilayahan Kantor Badan Perencanaan, Penelitian, dan pengembangan Daerah (BP3D) Mesak Pali menjelaskan “PAMSIMAS adalah Program penyehatan Lingkungan mengenai fasilitas air bersih dan sanitasi lingkungan yang dicanangkan oleh Pemerintah pusat, dan memprioritaskan Kampung yang belum tersedianya akan kebutuhan air bersih, untuk Tahun 2017 Kubar mendapat bantuan penyediaan air bersih di 8 Kampung yaitu Kampung Anan Jaya dan Sambung Bentian Besar, Petung dan Tendiq Ngurai, Long Daliq dan Ujoh Alang Long Iram, Muara Benangaq Melak, Tukul Tering, pemilihan desa sudah diverifikasi oleh tim fasilitator Kabupaten, dan Kampung ini memang butuh akan air bersih karena tidak adanya PDAM, bantuan nantinya berupa pembuatan penampungan tendon air di setiap RT, biasanya 1 sampai 3 tandon air tergantung jaraknya antar rumah warga, air disalurkan melalui pipa pipa dan mesin pendorong, air diambil dari sungai sekitar Kampung tersebut, kendala yang dihadapi selama ini adalah biaya opersional untuk BBM dan perbaikan kerusakan ini masih membutuhkan peran serta masyarakat untuk biaya tersebut,karena itu peran serta masyarakat sangat dibutuhkan, saya berharap semua sarana bisa berfunfsi dengan baik dan dapat berguna bagi masyarakat .(hms36)
