Camat Long Iram Burhan Terjun Langsung Bagikan Sembako Korban Banjir

SENDAWAR– Sudah hampir satu minggu banjir melanda beberapa Kecamatan di Kabupaten Kutai Barat, Kabupaten pemekaran dari Kutai Kertanegara ini memang salah satu Kabupaten yang dikelilingi sejumlah sungai besar, apabila intensitas hujan yang tinggi maka banjir tak terelakan terjadi, banjir selalu menjadi bencana bagi masyarakat yang berada di bantaran sungai tersebut, hampir tiap tahun banjir sealalu menjadi bencana bagi warga Kubar, tidak terkecuali Kecamatan Long Iram, Kecamatan paling Hulu yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Mahakam Ulu.

Untuk mengatasi korban banjir bantuanpun telah dikerahkan baik dari pemerintah maupun pihak perusahaan yang beroperasi di Kecamatan tersebut, demi pengabdian dan tanggungjawab kepada masyarakat, Camat Long Iram Burhan terjun langsung memberikan bantuan dengan menggunaKB-16-Camat Long Iram Burhan (baju Hijau)Terjun Langsung Bagikan Sembako Korban Banjir (2)kan ketinting yang dibantu para relawan peduli banjir.

Disela-sela memberikan bantuan Burhan mengungkapkan “Long Iram terdiri dari 11 Kampung dan yang terkena bencana banjir ada 10 Kampung, dan ada 6 Kampung yang sangat parah terkena banjir karena hampir seluruh kawasannya terendam banjir yaitu Kampung Anah, Long Iram Ilir, Long Iram Seberang, Long Daliq dan Keliwai. Lanjut Burhan “bantuan yang disalurkan ini adalah dari Pemerintah daerah, Perusahaan, dan juga dari Bupati FX. Yapan secara pribadi, saya berharap dengan bantuan ini bisa meringankan beban para korban banjir, dan saya harap masyarakat tetap menjaga kesehatan, jangan segan untuk selalu berkoordinasi dengan posko relawan”.

“Banjir ini juga berdampak kepada Sekolah, Sekolah otomatis kita liburkan karena banjir merendam sekolah mereka, kecuali mereka yang masih menjalankan ujian maka kita pindah ke Balai pertemuan, selain sekolah juga berdampak kepada para petani yang sawahnya terendam banjir, hal ini tentunya menghambat perekonomian para petani kita” Saya menghimbau masyarakat untuk saling tolong-menolong dengan bergotong rayong, jalin kerja sama, mari bantu warga kita dengan semampunya”. pungkasnya.(hms36)

Pemerintah Daerah Kabupaten Kutai Barat
Perkantoran IV Sendawar Kutai Barat
Tel – +62 (545) 455564

Email – pemda@kutaibaratkab.go.id