
(Tengah) Pjs Bupati Kutai Barat, foto bersama dengan pegawai Dispora Prov. Kaltim usai penyerahan bantuan APD dan Nutrisi kepada para Olahragawan Kutai Barat. Foto: Renaldi (Diskominfo)
KOMINFOKUBAR-SENDAWAR, Penjabat Sementara Bupati Kutai Barat secara simbolis menyerahkan bantuan perlengkapan Aalat Pelindung Diri (APD) dan Nutrisi dalam rangka pencegahan covid-19 kepada olahragawan usia dini, junior, senior, dan pelaku olahraga Kabupaten Kutai Barat dari Dispora Provinsi Kaltim. Di Balai Agung Aji Tullur Jejangkat Setdakab Kutai Barat. Senin, 16 November 2020.
Pjs. Bupati Kutai Barat M Syirajudin mengatakan, Paket bantuan yang diserahkan berupa Nutrisi Vitamin dan perlengkapan APD kepada para olahragawan mulai dari olahragawan usia dini, junior, senior agar bisa melindungi diri dari penyebaran covid-19 pada saat berlatih dan berolahraga.
“Saya harap para olahragawan untuk mematuhi protokol kesehatan, karena seperti yang kita ketahui bersama dibidang olahraga juga sangat rentan terhadap penyebaran covid- 19 ini, karena ketika kita berolahraga akan menimbulkan perkumpulan. cseperti olahraga sepak bola, basket, bela diri, bulu tangkis dan lain-lain yang pasti meimbula kerumunan orang,” jelasnya mencotohkan.
Pjs. Bupati Kutai Barat juga menyampaikan kepada para olahragawan dapat ikut serta dalam memutus rantai penyebaran covid-19, dengan selalu menerapkan protokol kesehatan dimanapun berada terutama saat berlatih dan bertanding.
“Kami tidak melarang berolahraga, tapi yang perlu diperhatikan tetap mematuhi protokol kesehatan, jangan lupa 3M, memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak, selalu berdoa serta rajin berolahraga,” harapnya mengimbau.
Ditambahkannya, untuk memerangi covid-19 ini, perlu keterlibatan sgenap elemen masyarakat termasuk para olahragawan, maka dari itu semua pihak diwajibkan mematuhi dan selalu menerapkan protokol kesehatan yang telah dianjurkan Pemerintah.
“Semoga dengan upaya yang maksimal dari semua pihak dan selalu berdoa kepada sang pencipta, pandemi covid-19 ini, bisa segera berakhir sehingga semua aktivitas masyarakat bisa kembali normal seperti sediakala,” pungkasnya.
Penulis: Renaldi, Editor: Hermanto
