
Kapolres Kutai Barat menyematkan tanda pita kepada perwakilan institusi tandai dimulainya operasi zebra Mahakam 2018, Photo Diskominfo36-diskominfo.kutaibaratkab.go.id
Apel Gelar Pasukan untuk mengetahui kesiapan personil maupun sarana pendukung dalam pelaksanaan operasi Zebra Mahakam 2018. 30/102018

KOMINFOKUBAR, SENDAWAR. Kepolisian Resor Kutai Barat menggelar Apel Pasukan Operasi Zebra Mahakam 2018, di Lapangan SMKN 2 Sendawar yang dipimpin langsung KAPOLRES Kutai Barat, I Putu Yuni Setiawan, didampingi Wakil Bupati Barat H. Edyanto Arkan, Dandim 0912 Kutai Barat, Rudi Setiawan Kepala Dinas Perhubungan Kutai Barat Rakhmat, acara apel gelar pasukan yang bertujuan untuk mengetahui kesiapan personil maupun sarana pendukung dalam pelaksanaan operasi Zebra Mahakam 2018 dengan penyematan pita oleh KAPOLRES Kutai Barat kepada perwakilan Institusi yang terlibat menandai dimulai Operasi Zebra Mahakam 2018, sejak tanggal 30 Oktober 2018 – 12 November 2018 mendatang.
Wakil Bupati Kutai Barat H. Edyanto Arkan menyampaikan “dari data SATLANTAS POLRES Kutai Barat, tingkat pelanggaran lalu lintas banyak dilakukan oleh pelajar, sebab itu peran orang tua sangat penting untuk keselamatan putra-putrinya, untuk anak yang belum mencapai usia, sebaiknya tidak diizinkan membawa kendaraan sendiri.” tegasnya.
Dalam amanat kepala KORPSLANTAS POLRI Operasi Zebra yang dibacakan oleh KAPOLRES Kutai Barat I Putu Yuni Setiawan, menyampaikan operasi zebra yang dilaksanakan diseluruh POLDA dan khusus polda NTB dan SULTENG bertindak simpatik dengan cara membantu penanganan pasca bencana, dengan adanya Operasi Zebra Mahakam 2018 dapat memberikan dampak kepada masyarakat terutama untuk meningkatkan kesadaran menjaga keselamatan dan mematuhi tata tertib berlalu lintas dengan selalu memperhatikan kelengkapan berkendara.
