
Prosesi Pelipatan Bendera Merah Putih di Auditorium Aji Tulur Jejangkat, Jumat (16/08/2024). Foto : Welin
KOMINFOKUBAR-SENDAWAR. Usai melepas rombongan peserta pawai obor di Alun Alun Itho Sendawar, Wakil Bupati Kutai Barat, H. Edyanto Arkan mengikuti prosesi pelipatan Bendera Merah Putih yang nantinya akan dikibarkan pada tanggal 17 Agustus 2024 di Taman Budaya Sendawar. Prosesi itu berlangsung di Auditorium Aji Tulur Jejangkat, Jumat (16/08/2024).
Selama prosesi, Paskibra terlihat sangat fokus dan disiplin, mencerminkan latihan intensif yang mereka jalani. Setiap lipatan bendera dilakukan dengan penuh kehati-hatian, mengikuti tata cara yang telah ditetapkan.
Seluruh rangkaian acara berlangsung dalam suasana yang tenang dan penuh penghayatan, mencerminkan dedikasi dan komitmen para anggota Paskibra serta seluruh pihak yang terlibat.
Pada peringatan HUT Ke 79 RI, Pemerintah Kutai Barat menggelar Upacara Detik-Detik Proklamasi Kemerderkaan RI dan Upacara Penurunan Bendera di Taman Budaya Sendawar.
Peliput/Penulis : Welin | Editor : Donni
