Kunjungan Kerja Ke Kecamatan Jempang, Bupati Kutai Barat Hadiri Pelantikan Jajaran BPK

Pelantikan Jajaran Pengurus BPK oleh Camat Jempang, Selasa (02/10/2024). Foto : Andreas

KOMINFOKUBAR-JEMPANG. Ditengah kunjungan kerja ke Kecamatan Jempang, Bupati Kutai Barat, FX. Yapan menghadiri pelantikan jajaran pengurus Badan Permusyawaratan Kampung (BPK) oleh Camat Jempang yang dirangkai dengan seremonial pemberian bantuan pinjam pakai mobil pemadam kebakaran untuk penanganan Karhutla dan peresmian balai desa Kampung Bekokong Makmur di lapangan sepakbola Tumenggung Marta, Kampung Tanjung Isuy, Kec. Jempang, Selasa (02/10/2024).

Dalam sambutan, FX. Yapan mengapresiasi peran BPK dan masyarakat dalam mendukung berbagai program pemerintah. “Partisipasi aktif dari BPK dan seluruh lapisan masyarakat sangat penting dalam upaya pemerataan pembangunan demi kesejahteraan masyarakat Kutai Barat secara menyeluruh,” ujarnya. Ia juga mengingatkan pentingnya komunikasi dan koordinasi yang baik antar pihak terkait agar setiap program dapat berjalan dengan lancar.

Ia juga menekankan harapannya untuk membawa Kutai Barat menuju hari esok yang lebih baik melalui berbagai program pembangunan. Dalam kesempatan ini, ia juga menyerahkan berbagai bantuan, termasuk pembangunan rumah ibadah, beasiswa pendidikan, bantuan sembako, fasilitas sekolah, akta notaris pertanian, dan pupuk cair. “Besar harapan saya, bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh penerima manfaat dan berdampak positif bagi peningkatan kualitas kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.

Menggugah semangat sinergi, Bupati juga mengingatkan bahwa selama dua periode kepemimpinannya bersama H. Edyanto Arkan, mereka telah berusaha keras untuk mewujudkan visi “Kutai Barat Semakin Adil, Mandiri, dan Sejahtera.” Ia menjelaskan pentingnya prinsip 5M—Mendengar, Melihat, Merasakan, Menganggarkan, dan Melaksanakan—dalam setiap langkah pembangunan.

Bupati juga mengakui bahwa perjalanan selama delapan tahun penuh tantangan, dan meski banyak program telah dilaksanakan, tidak semua aspirasi dapat terealisasi, terutama dengan adanya kendala anggaran di masa pandemi COVID-19. “Kami mohon maaf jika masih banyak pihak yang belum puas dengan capaian kami. Semoga ketidaksempurnaan ini dapat dilanjutkan oleh pemimpin berikutnya,” harapnya.

Peliput/Penulis : Andreas | Editor : Donni

Pemerintah Daerah Kabupaten Kutai Barat
Perkantoran IV Sendawar Kutai Barat
Tel – +62 (545) 455564

Email – pemda@kutaibaratkab.go.id