Khafila Kutai Barat Raih Prestasi

Khafila Kutai Barat Raih Prestasi

PENAJAM–  Khafila Kabupaten Kutai Barat berhasil meraih prestasi. Hal ini diketahui saat penutupan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Propinsi Kalimantan Timur ke XXXIX, yang berlangsung di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), di halaman Masjid Islamic Center, Sabtu malam (20/5). Malam penutupan MTQ yang disertai dengan guyuran hujan deras  tidak menyurutkan semangat dan antusias khafila dari 10 Kabupaten Kota dalam menghadiri malam penutupan sekaligus pengumuman pemenang.

Khafila Kabupaten Kutai Barat berhasil menoreh prestasi diantaranya, Juara Terbaik I pada Kategori Musabaqoh Khattil Qur’an (MKQ) pada cKB-21- Hadiriabang Kaligrafi Hiasan Mushaf Putra, atas Nama Mustaqim (25). Kemudian, Juara Terbaik Harapan I pada Kategori Tilawah Remaja Qori’ah atas nama Luluk Fatihatus Sa’adah. Juara Terbaik Harapan III pada kategori Musabaqoh Khattil Qur’an (MKQ) pada cabang Naskah Putri atas nama Muzayinatul Khair. Juara Terbaik Harapan III kategori Musabaqoh Khattil Qur’an (MKQ) pada cabang Kontemporer Putra atas nama Kaspul Anwar. Serta Juara Terbaik Harapan III  dalam kategori lomba Musbaqoh Makalah Qur’an (MMQ) atas nama Umi Hanik (23).

Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Kutai Barat, H Isnaini ditemui disela-sela malam penutupan tersebut mengatakan, alhamdullilah dengan torehan prestasi yang diraih khafila Kutai Barat. Teruskan kembangkan dan tingkatkan kemampuan yang ada. Tidak hanya disaat menghadapi lomba saja yang ditingkatkan pengetahuannya dan pelatihannya, tetapi seterusnya, pintanya. Mudah-mudahan kedepan prestasi Kutai Barat dalam pelaksanaan MTQ Tingkat Propinsi semakin meningkat, harap H Isnaini. Sementara itu, Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kab Kubar, H Edyanto Arkan melalui Sekretaris Umum sekaligus official Khafilah Kubar MTQ Ke 39, H Ardiansyah mengatakan bangga dengan prestasi yang diraih, dimana Peserta khafila Kabupaten Kutai Barat telah memberikan penampilan yang terbaik.

“ Untuk itu, insyallah akan ditingkatkan pembinaan Qori maupun Qoriah Kubar agar dapat berprestasi serta mengharumkan nama Kutai Barat,” jelas H Ardiansyah. Selain itu, Mustaqim (25) peraih Juara Terbaik I pada Kategori Musabaqoh Khattil Qur’an (MKQ) pada cabang Kaligrafi Hiasan Mushaf Putra mengungkapkan rasa syukur dan bangga keluar sebagai Juara Terbaik I. Apalagi saya yang telah mengikuti MTQ khafila Kabupaten Kutai Barat sejak 2010 hingga sekarang (2017). Berharap kedepan, yang menjadi pemenang ini mendapatkan pembinaan lebih lanjut. Supaya juga dapat memberikan motivasi bagi Qori dan Qori’ah lainnya, harap Mustaqim.  (hms 19)

Lolos Babak Selanjuntya

Lolos Babak Selanjuntya

PENAJAM– Umi Hanik (23) lolos ke babak selanjutya dalam kategori lomba Musbaqoh Makalah Qur’an (MMQ).  Selanjutnya, Mustaqim (25) Kategori lomba Musabaqoh Khattil Qur’an (MKQ/Kaligrafi Hiasan Mushaf Putra). Ini keterkaitan keikutsertaan khafilah Kutai Barat dalam pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Propinsi Kalimantan Timur ke XXXIX, yang berlangsung mulai 13-21 Mei 2017 di Kabupaten Penajam Paser Utara.KB-19- Kategori MMQ (1)

Khalifah Kabupaten Kutai Barat lolos dalam dua kategori tersebut MMQ & Musabaqoh Khattil Qur’an (MKQ/Kaligrafi Hiasan Mushaf Putra). Selanjutnya bagi bagi kaMMQ arena lomba di Arena 8 Kantor Pemkab PPU, sedangkan Kategori Kaligrafi berlangung di Arena 7 bertempat Gedung
Graha Pemuda PPU, Kamis (18/5). Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kab Kubar, H Edyanto Arkan melalui Sekretaris Umum sekaligus official Khafilah Kubar MTQ Ke 39, H Ardiansyah mengatakan Alhamdullilah Khalifah Kutai Barat lolos ke babak selanjutnya. Ini merupakan prestasi yang membahagiakan sekaligus membanggakan. Mudah-mudahan kedua peserta ini dapat memberikan prestasi yang terbaik bagi Kutai Barat. Tunjukkan penampilan yang terbaik bagi kebanggaan Kubar, pintanya.  (hms 19)

Kunjungan Wabup PPU Ke Pondokan Khafila Kutai Barat

Kunjungan Wabup PPU Ke Pondokan Khafila Kutai Barat

PENAJAM– Rombongan Pemerintah Penajam Paser Utara (PPU) yang dipimpin oleh Wakil Bupati Penajam Paser Utara Drs H Mustaqim Mz, MM didampingi Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat, H Herlambang SST, Kepala Bagian Humas & Protokol, Darmawan, serta jajarannya, mengunjungi peKB-19- Khafila Putramondokan setiap khafilah dari 10 Kabupaten/Kota. Ini terkait Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Propinsi Kalimantan Timur ke XXXIX Di Penajam Paser Utara. Tidak terkecuali, pemondokan khafila Kab Kubar terletak di Jl AMD, Rt 26, No 32.

Pemondokan yang merupakan rumah pasangan suami istri H Sudirman dan Hj Jumrah  dan disambut oleh Hj Norhayah  S Ag dan Hj Rokhatin yang merupakan  Pelatih bagi khafila putri. Tidak hanya pemondokan khafila Putri saja, namun juga rombogan menyapa pemondokKB-19- Kunjunganan khafila Putra. Dalam kunjungan yang disambut dengan suasana hangat dan kekeluargaan oleh seluruh Qori dan Qoriah Kab Kubar Wabup PPU, Drs H Mustaqim Mz, MM menanyakan seputar keadaan khafila. Misalkan seperti apa yang dibutuhkan, bagaimana pelayanan, bagaimana menu makanan yang disajikan dan lain sebagainya, ujar Hj Norhayah.

Hj Norhayah  SAg selaku pelatih khafila Putri menerangkan, Alhamdullilah dikunjungi tuan rumah selaku pelaksanaan  MTQ Tingkat Propinsi ke 39, ujarnya. Sejauh ini pelayanan yang diberikan sangat baik, apalagi sambutan pemilik rumah dalam memberikan kenyamanan bagi kami. Sangat senang bisa membaur dengan warga disini. Sehingga terjalin silahturahmi, tuturnya. “Dalam pelaksanaan MTQ kesemua kontingen Kabupaten/Kota  se- Kaltim memberikan penampilan yang terbaik dan maksimal, serta menjalin silahturahim. Inilah yang perlu kita jaga. Saya juga berterimakasih dengan sambuan tuan rumah selaku pelaksanaan MTQ ke-39 atas sambutan dan juga pelayanan yang diberikan oleh kontingen tuan rumah, “tuturnya.  (hms 19)

Diguyur Hujan Deras

Diguyur Hujan Deras

PENAJAM– Guyuran hujan  deras menemani pelaksanaan babak penyisihan Hari Kedua  Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Propinsi Kalimantan Timur ke XXXIX Di Penajam Paser Utara (PPU). Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kab Kubar, H Edyanto Arkan melalui SekreKB-18- Tanding Qori Putrataris Umum sekaligus official Khafilah Kubar MTQ Ke 39, H Ardiansyah menjelaskan hari kedua ini,  ada lima peserta yang terdiri dari Qori dan Qoriah.

Kategorinya yakni, Muratil Putra, Tilawah Remaja Qoriah, Tilawah Dewasa Qori dan Tahfidz 1 jus Qori. Ditambahkannya, berbeda pada babak penyisihan hari pertama, di hari kedua ini suasana hujan deras mengguyur kota Penajam dan sekitarnya. Namun tidak menyurutkan peserta untuk tampil secara maksimal dan menampilkan yang terbaik. Mudah-mudahan seluruh para peserta dapat lolos ke babak selanjutnya, harapnya.

Diketahui Pelaksanaan MTQ ke-39 yang berlangsung 13-21 Mei 2017, untuk khafilah Kubar mengikuti enam kategori yang diikuti, diantaranya, cabang Tilawah, Tahdist,  Famil Qur’an, Syahril Qur’an, Kaligrafi dan Makalah Al-Qur’an. (hms 19)

17 Peserta Ikuti Lomba di 8 Arena

17 Peserta Ikuti Lomba di 8 Arena

PENAJAM–  Sebanyak 17 Peserta yang terdiri dari Qori dan Qoriah khafilah Kutai Barat bertanding di babak penyisihan. Ini terkait keikutsertaan khafilah Kutai Barat dalam pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Propinsi Kalimantan Timur ke XXXIX, yang berlangsung mulai 13-21 Mei 2017 di Kabupaten Penajam Paser Utara. 17 orang tersebut bertanding didalam 8 arena yang telah dipersiapkan oleh Panitia pelaksanaan MTQ ke-39. Sisanya lima Qori dan Qoriah akan bertandingKB-17- 1 Juz pada Rabu 17 Mei 2017.

Hal ini diungkapkan Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kab Kubar, H Edyanto Arkan melalui Sekretaris Umum sekaligus official Khafilah Kubar MTQ Ke 39, H Ardiansyah ditemui disela-sela pemantauan kegiatan lomba tersebut. Enam cabang lomba yang diikuti, diantaranya, cabang Tilawah, Tahdist, Famil Qur’an, Syahril Qur’an, Kaligrafi dan Makalah Al-Qur’an, jelasnya. Lanjut ia terangkan adapun kategori yang diikuti oleh 17 Qori dan Qoriah, yakni, Muratil Putri, Tilawah anak Qori, Tilawah anak Qoriah, Tilawah Remaja Qori, Qir’at Mujawad, Tahfidz 10 jus Qoriah, Musabaqah Famil Qur’an, Musabaqah Syaril Qur’an, Naskah Putri, dekorasi putra, Hiasan Mushaf Putra, Kontemporer Putra, Makalah Al-Qur’an.KB-17-Kategori Putra (2)

Sedangkan yang tampil pada Rabu 17 Mei ada sebanyak lima orang yang terdiri dari Qori dan Qoriah. Kategorinya yakni, Muratil Putra, Tilawah Remaja Qoriah, Tilawah Dewasa Qori dan Tahfidz 1 jus Qori, bebernya. H Ardiansyah menuturkan babak penyisihan akan berlangsung selama dua hari ini, kemudian pengumuman para Qori dan Qoriah yang akan lolos ke babak selanjutnya. “Alhamdullilah para Qori dan Qoriah khafilah dari Kubar mengikuti pelaksanaan lomba secara lancar tanpa hambatan yang berarti.

Persiapannya yakni, dalam menjaga kesehatan sebelum tampil, sebab perjalanan yang jauh dari tempat kami juga dapat menganggu kesiapan dan kesehatan para peserta,” bebernya. Mudah-mudahan Khafila Kabupaten Kutai Barat dapat lolos ke babak selanjutnya, serta prestasinya lebih meningkat dibandingkan tahun sebelumnya. Ini juga butuh dukungan dan doa dari masyarakat Kubar, pintanya.  (hms 19)

Pawai Ta’aruf Penajam Paser Utara

Pawai Ta’aruf Penajam Paser Utara

PENAJAM PASER UTARA–  Pawai Ta’aruf mengiringi rangkaian kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Propinsi Kalimantan Timur ke XXXIX. Dimana pelaksanaan tersebut Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menjadi tuan rumah dan berlangsung dari 13 -21 Mei 2017. Tidak ketinggalan Peserta khafilah Kutai Barat ikut dalam pawai tersebut. Pawai yang langsung dilepas oleh Assisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdaprov Kaltim, Meiliana, didampingi Bupati PPU, Drs H Yusran Aspar, Wabup PPU, H Muztaqim MZ, beserta jajarannya, di depan Gerbang Madani Senin pagi (15/5).KB-15- Lepas Pawai

Berbagai ornamen hiasan ditampilkan defile khafilah dari 10 kota, seperti ornament Masjid, Al-Qur’an, dan ciri khas dari masing-masing daerah yang ikut serta. Adapun diantaranya, Kota Samarinda, Kota Bontang, Kota Balikpapan, Kabupaten PPU, Kabupaten Kubar, Kabupaten Kutim, Kabupaten Berau, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kabupaten Paser, dan Kabupaten Mahulu. Para peserta melintasi rute hampir 40 kilometer, melewati beberapa kecamatan di PPU. Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kab Kubar, H Edyanto Arkan melalui Sekretaris Umum sekaligus official Khafilah Kubar MTQ Ke 39, H Ardiansyah mengatakan ikut serta dalam pawai tersebut.

“ Cuaca terik dan rute yang lumayan panjang tidak menyurutkan kami untuk ikut. Malah kami semangat sekali, apalagi disambut oleh anak-anak sekolah yang berjejer dipinggir jalan, serta warga yang juga ikut serta menyambut kami. Melihat hal tersebut menambah energi semangat dan motivasi,inilah bentuk keikutsertaan kami,” ujarnya. Mudah-mudahan kedepan khafilah Kutai Barat prestasinya bisa lebih meningkat dari tahun sebelumnya, harapnya. Dijelaskannya untuk khafilah Kubar ikut 50 orang, terdiri dari Ketua Kafilah, Official, Pelatih, Peninjau, petugas Pawai Ta’aruf serta peserta yang berjumlah 25 orang.

Diketahui malam sebelumnya telah dilaksanakan Malam Ta’qruf dan juga pelantikan Dewan Hakim yang dilanjutan dengan Bai’at di Aula Utama Mesjid Agung Lantai I, kompleks Islamic Center PPU. Dimana ada lima orang dewan hakim tingkat propinsi yang berasal dari Kabupaten Kubar. Turut serta khafilah Kubar, diantaranya Pelatih Khafilah Kubar, Hj Norhayah  S Ag, Hj Rohatin, official Nanang.  (hms 19)

Launcing GERMAS di Kubar 2017

Launcing GERMAS di Kubar 2017

SENDAWAR- Semoga dengan diluncurkan gerakan masyarakat hidup sehat (GERMAS) Kutai Barat ini akan mendorong terwujudnya peningkatan kesadaran, kemauan dan kemampuan masyarakat Kutai Barat untuk berperilaku sehat dalam upaya meningkatkan kualitas hidup, hal ini dikatakan Bupati Kutai Barat FX. Yapan saat launcing GERMASKB-20-Launcing GERMAS di Kubar 2017 (1) bertempat di Taman Budaya Sendawar (TBS) Jumat (19/5)pagi.

Sebelum Peluncuran diawali dengan senam pagi, tampak Bupati Kubar FX.Yapan didamping istri Ibu Yayuk Seri Rahayu dan Wakil Bupati Edyanto Arkan di damping istri dan para kepala OPD, instansi pemerintah dan Swasta begitu antusias mengikuti acara tersebut, dilanjutkan dengan meninjau stand pangan para OPD Kubar.

Lebih lanjut kata Yapan “Peluncuran program nasional GERMAS ini merupakan pelaksanaan amanah instruksi presiden Republik Indonesia nomor 1 tahun 2017 Tentang Gerakan Masyarakat hidup Sehat. Oleh karenanya sudah seyogyanyalah pemerintah kabupaten Kutai Barat turut serta mensukseskan kegiatan ini. memahami bahwa GERMAS, merupakan sebuah gerakan yang mengarah pada perubahan perilaku kearah yang lebih baik, maka dengan diluncurkannya GERMAS Kutai Barat saya berharap aKB-20-Launcing GERMAS di Kubar 2017 (4)gar kegiatan ini menjadi gerakan massif. Saya minta kepada saudara camat, lurah, para petinggi, ketua RT, RW para Guru, tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, para petani, nelayan bahkan wirausahawan, selanjutnya lembaga kemasyarakatan seperti Tim Penggerak PKK, Ormas, Organisasi Pemuda, Wanita, Perusahaan, Sekolah-sekolah  dan seluruh lapisan masyarakat tanpa tekecuali. Gerakan ini harus meluas dan diterapkan dalam kehidupan sosial bermasyarakat.

Kata Bupati “Kegiatan ini sangat penting dan vital, seperti yang telah saya paparkan beberapa waktu lalu dalam kegiatan Sosialisasi GERMAS, kegiKB-20-Launcing GERMAS di Kubar 2017 (2)atan ini merupakan upaya percepatan dan mensinergikan tindakan dari upaya promotif dan preventif hidup sehat guna meningkatkan produktifitas penduduk dan menurunkan beban pembiayaan pelayanan kesehatan akibat penyakit, hidup sehat dan berkualitas adalah impian dan harapan setiap insan mahluk hidup. Dan untuk mencapai hidup yang seperti ini diperlukan adanya dua hal penting yaitu NIAT dan USAHA.

Kata Yapan “Dengan adanya pemahaman akan pentingnya meningkatkan derajat kesehatan dan kualitas pembangunan manusia Indonesia seutuhnya. Niat untuk melakukan perubahan harus dibarengi dengan adanya usaha nyata. Saya yakin melalui Niat dan Usaha Bapak, Ibu, Saudari, Saudara sekalian mampu menjadi agen perubahan, perubahan yang diwujudkan melalui peningkatan fisik, peningkatan perilaku hidup sehat, Penyediaan pangan sehat dan percepatan perbaikan gizi, peningkatan pencegahan dan deteksi dini penyakit, peningkatan kualitas lingkungan dan peningkatan edukasi hidup sehat.(hms36)

Pelepasan PAUD Kuntum Melati

Pelepasan PAUD Kuntum Melati

SENDAWAR– Wakil Bupati Kutai Barat Edyanto Arkan menghadiri dan memberikan arahan pelepasan dan pentas seni Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kuntum Melati, beralamat di Jalan Patimura Kecamatan Sekolaq Darat, Kamis (18/5) pagi. Dalam arahannya Wakil Bupati berharap “peristiwa ini tidak hanya sebatas seremonial dimana kita berbahagia dan menampilkan pentas seni namun lebih pada upaya monitoring dan evaluatif atas KB-19-Wakil Bupati Hadiri Pelepasan PAUD Kuntum Melati (3)apa yang telah dicapai, baik dari guru dan orangtua harus senantiasa mawas diri, bagi Guru,  saya berharap setiap kelulusan menjadi ajang untuk kembali menganalisa dan intropeksi diri apa yang menjadi kelemahan dan kekuatan dari pendidikan PAUD yang diselenggarakan oleh Kuntum Melati ini”.

Lanjut Arkan “dengan majunya dan berkembangnya media sosial, maka kita orang tua harus bisa mendampingi dan mengawasi para anak kita, orang tua bisa mengarahkan dan menjadi penyaring media sosial yang menjerumuskan kedalam hal yang kurang baik, dan hendaknya orangtua mampu mewujudkan suasana pembelajaran sikap, perilaku dan pembentukan identitas diri serta pembentukan kepribadian melalui keluarga yang demokratis bukan otoriter. Kita semua punya kewajiban dan tanggungjawab yang sama.

Dengan kata lain, pendidKB-19-Wakil Bupati Hadiri Pelepasan PAUD Kuntum Melati (2)ikan yang berkualitas merupakan salah satu upaya untuk Terwujudnya ”Kutai Barat Yang Semakin Adil, Mandiri dan Sejahtera Berlandaskan Ekonomi Kerakyatan Dan Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia”. Kata Arkan “tingkatkan terus kualitas metode ajar dan fasilitasi kebutuhan anak-anak usia dini, dan kepada para tenaga ajar tingkatkan terus SDM serta kapasitas saudara dengan mengikuti uji kompetensi dan sertifikasi, asah terus kemampuan dan tingkatkan pengetahuan saudara. Selain itu kepada pihak sekolah harus mampu membuka diri dan melibatkan orangtua agar berperan aktif mensukseskan pendidikan. Orangtua juga  diharapkan dapat memberikan dukungan penuh dalam pengembangan pendidikan anak-anak usia dini.

Sementara Ketua Panitia Dewi Puspita mengatakan pelepasan yang dilaksanakan pada hari ini dengan tema “Mutiara Kecil Dari Kuntum Melati Untukmu Kutai Baratku”  Tema tersebut menyiratkan makna mendalam bahwa ini anak-anak kita memiliki arti penting, bak seperti mutiara kita harus menjaga, membimbing dan menyayanginya dengan sepenuh jiwa agar menjadi anak yang berguna bagi Nusa dan Bangsa, dengan melepas 30 anak yang siap melanjutkan jenjang berikutnya. Acara tersebut dihadiri Staf ahli Zulkarnaen, bunda PAUD Kutai Barat Ibu Yayuk Seri Rahayu Yapan, Ibu Hj. Isdalena Arkan, dan orang tua murid.(hms36)

6 Perusahaan Bantu Korban Banjir Kubar

6 Perusahaan Bantu Korban Banjir Kubar

SENDAWAR– Tercatat di Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kubar, tertanggal Rabu (17/5), pukul 13.00 Wita baru 6 Perusahaan yang menyalurkan bantuan di Posko BPBD perkantoran Pemkab Kubar, Wakil Bupati Edyanto Arkan yang meninjau langsung keadaan posko bantuan mengharap kepada Perusahaan yang belum agar secepatnya mengirimkan bantuan ke posko yang sudah di siapkan, karena ini darurat dan sangat penting. Ke-6 Perusahaan yang sudah menyalurkan ke posko, PT. Bank Mandiri, PT Gunung Bayan Pratama Coal, PT.CT. Agro Group, PT. Rimba Karya Rayatama, PT. Lonsum, CV. Dedeq Arjan, dengan jumlah barang yang sudah terkumpul beras 3.100 kg, mie instan 252 dos, Sarden 6 dos, Minyak goreng 4 dos, Air mineral 500 ml 10 dos, air mineral gelas 259 dos, dan air mineral club 330ml 90 dos.

Lanjut Wakil Bupati “Banjir ini bukan tanggungjawab Pemerintah saja tapi kita semua ikut berperan, bantuan ini bentuk kepekaan kita terhadap para korban banjir, yang terpenting keberadaan kita, masyarakat dan perbankan memberikan manfaat buat masyarakat Kubar, khususnya dalam keadaan darurat begini”, katanya. Arkan menambahkan “peran swasta sangat penting mengingat logistik kita yang resmi dari pemerintah propinsi dan pusat memerlukan prosedur yang panjang, karena apabila tidak melalui proses dengan benar berakibat hukum, jadi peran swasta sangat kita harapkan, dan kami juga terimakasih kepada Perusahaan, LSM, Paguyuban, Organisasi Kemasyarakatan, partai politik, yang mungkin sudah menyalurkan ke masyarakat secara langsung tidak melalui pelaporan ke posko BPBD”, paparnya.

Selanjutnya kata Arkan “ kedepan saya berharap kepada pihak swasta, baik dalam keadaan darurat ataupun normal tetap kami harapkan perannya demi kemakmuran dan kemajuan masyarakat, bagi perusahaan yang belum menyalurkan semoga bisa tergugah hatinya untuk membantu”,pungkasnya. (hms36)

OPD Bahas Temuan BPK

OPD Bahas Temuan BPK

SENDAWAR– Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar segera memberikan tanggapan disertai dengan bukti bukti yang dapat dipertanggungjawabkan, hal ini penegasan Wakil Bupati Kutai Barat Edyanto Arkan saat memimpin rapat bersama OPD kubar mengenai temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dari beberapa kegiatan yang ada di Pemkab Kubar, acara bertempat di ruang Koordinasi Kantor Bupati Kubar, Selasa (16/5)pagi. Lanjut Wakil “OPD segera memberikan tanggapan, walaupun ada yang sudah memberikan tanggapan tetapi kurang tertata dengan baik, jadi perlu dibahas ulang, jawabannya harus jelas di sertai argumentasi, ada 27 catatan BPK terindikasi temuan, dan untuk  merespon hasil audit dari BPK, ada kesempatan kita untuk memperbaiki ada beberapa kejanggalan menurut BPK yang harus secepatnya di berikan tanggapan, jadi OPD harus bisa melengkapi apa yang di perlukan sebagai argumentasi sesuai versi BPK”katanya.

Arkan menambahkan “apabila kita tidak menanggapi berarti kita sudah menerima apa yang telah disebutkan oleh BPK dalam temuan tersebut, ini jangan kita anggap suatu hal yang ringan karena apabila sudah lebih dari 60 hari, maka akan menjadi konsumsi penegak hukum, kalau sudah menjadi konsumsi penegak hukum kita susah untuk meluruskan kembali, maka kita harus kerja keras untuk dapat membangun opini bahwa kita tetap serius memberikan tanggapan ini, dan mencermatinya, karena itu saya berharap semua OPD mencermati dan memberijawaban yang lengkap dengan penuh tanggung jawab dan tidak mengada-ada”.

Kata Arkan “Temuan ini tergantung upaya kita untuk mengklarifikasi, dan perlu dilakukan pendalaman disertai penelusuran, karean kita hanya diberi waktu 60 hari untuk memberikan tanggapan, kalau sampai 60 hari kita tidak bisa mengklarifikasi maka kita bersiap berhadapan dengan hukum. (hms36)

Pemerintah Daerah Kabupaten Kutai Barat
Perkantoran IV Sendawar Kutai Barat
Tel – +62 (545) 455564

Email – pemda@kutaibaratkab.go.id