Dinas Lingkungan Hidup Kutai Barat Gelar Sosialisasi Penguatan Wawasan Kelembagaan MHA

Dinas Lingkungan Hidup Kutai Barat Gelar Sosialisasi Penguatan Wawasan Kelembagaan MHA

Penyampaian Materi Sosialisasi Penguatan Wawasan Kelembagaan MHA. Bertempat Di Lamin Gamas, Kec. Damai. Selasa (10/10/2023). Foto : Dita.

KOMINFOKUBAR-DAMAI. Pemerintah Kabupaten Kutai Barat melalui Dinas Lingkungan Hidup menggelar Sosialisasi penguatan wawasan kelembagaan Masyarakat Hutan Adat (MHA) terkait pengelolaaan dan perlindungan lingkungan hidup berbasis pengelolaan sampah rumah tangga dan sampah sejenis bagi masyarakat kecamatan damai. Bertempat di Lamin Gamas, Kec. Damai. Selasa (10/10/2023).

Sosialisasi yang mengusung pengelolaan sampah rumah tangga dan sejenisnya yang ditunjang dengan pelatihan daur ulang selama 2 hari. Bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat mengelola sampah melalui bank sampah beserta syarat teknis penunjangnya.

“Melalui sosialisasi dan pendampingan, masayarakat diberikan pemahaman tentang bagaimana cara membentuk bank sampah, syarat-syarat teknis yang perlu disiapkan, jenis sampah yang bisa diterima, bagaimana cara pemilahan dan manajemen bank sampah agar bank sampah terus berlanjut dan berkembang”, ucap Mahlinda selaku narasumber dari bidang PSLB3 Dinas Lingkungan Hidup kutai Barat.

Sehingga sosialisasi itu diharapkan masyarakat dapat belajar mengelola sampah dengan metode 3R melalui sosialisasi pengelolaan sampah, sehingga masyarakat dapat terlibat dalam mengelola sampah dari sumbernya.

Atas digelarnya sosialisasi penguatan wawasan kelembagaan MHA, camat damai Imam Setyadi  mengapresiasi karena pentingnya pentingnya menjaga lingkungan bagi kehidupan kita sekarang maupun generasi kita yang akan datang.

“sebab itu, perlu kesadaran dan sinergitas kita semua bagiamana bersama-sama menjaga lingkungan kita selalu bersih dan nyaman. Jika sudah terjadi, bagaimana mengelola sampah tersebut dan mendaur ulang sehinggga memilki nilai ekonomis dan bisa menjadi pendapatan bagi kesejahteraan ekonomi keluarga”, ungkapnya.

Penulis : Dita

Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Kutai Barat Tahun 2022 Lampaui Target

Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Kutai Barat Tahun 2022 Lampaui Target

Bupati Kutai Barat FX. Yapan Menjadi Narasumber Di Dampingi Asisten Administrasi Umum Sahadi Pada Program Dialog Publika. Studio TVRI Kaltim Jln. Ery Suparjan Samarinda. Senin (9/10/2023). Foto : Bernadetha.

KOMINFOKUBAR-SAMARINDA. Pertumbuhan Ekonomi tahun 2022 mencapai 4,77 % dan  capaian tersebut melampaui target laju Pertumbuhan Ekonomi yaitu 4,03%. Hal itu Bupati Kutai Barat FX. Yapan ungkapkan saat menjadi narasumber pada program TVRI Dialog Publika Edisi Peningkatan Ekonomi Kabupaten Kutai Barat Berbasis Kerakyatan. Bertempat di Studio TVRI Kaltim, Jln. Ery Suparjan, Samarinda. Senin (9/10/2023).

“kita berkarya berbuat baik belum tentu benar tapi berbuatlah sesuai kalau berbuat sesuai maka sasaran pasti tepat efektif dan efisien”, ucapnya.

Lalu FX. Yapan juga menyampaikan bahwa pertumbuhan ekonomi tersebut ditopang oleh Sektor Pembangunan dan Pengendalian yang menyumbang 57,88 % pada PDRB (Produk Domestik Regional Bruto), untuk diketahui PDRB merupakan salah satu indikator untuk mengetahui kondisi ekonomi disuatu daerah dalam suatu periode tertentu.

Asisten Administrasi Umum Sahadi menyatakan bahwa pencapaian target pertumbuhan ekonomi harus selalu diawasi agar inisiasi program dapat berjalan lancar

“pengawasan harus selalu dilakukan supaya program bisa berjalan secara optimal tak lepas dari peran dari seluruh Opd-opd yang terkait“, sebunya.

Kemudian Kepala Badan Perencanaan Penelitian, dan Pengembangan Daerah Kutai Barat Yudianto Rihartono menuturkan, Infrastruktur jalan menjadi Program Prioritas untuk  bisa terlaksana dengan maksimal.

Penulis : Bernadetha

Tanggapan Pemerintah Terhadap Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Pada Raperda APBD TA 2024

Tanggapan Pemerintah Terhadap Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Pada Raperda APBD TA 2024

Asisten II Rakhmat Menyerahkan Dokumen Jawaban Dan Tanggapan Pemerintah Terhadap Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Pada Raperda APBD TA 2024 Kepada Ketua DPRD Kutai Barat Ridwai. Ruang Sidang Utama Sekretariat DPRD Kutai Barat, Sendawar. Senin (09/10/2023). Foto : Andreas.

KOMINFOKUBAR-SENDAWAR. Asisten II Atau Asisten Bidang  Pembangunan, Ekonomi dan SDA  Rakhmat  menyampaikan jawaban dan tanggapan Pemerintah terhadap pemandangan umum fraksi-fraksi DPRD pada Raperda APBD TA 2024. Pada  Rapat Paripurna XI Masa Sidang III Tahun 2023. Bertempat di Ruang Sidang Utama Sekretariat DPRD Kutai Barat, Sendawar. Senin (09/10/2023).

Asisten II Rakhmat mengatakan bahwa Pemerintah Daerah sepakat dan menyampaikan terima kasih kepada fraksi atas atensi dan kesepahaman terhadap misi RPJMD Kutai Barat 2021-2026. Serta sasaran dan prioritas pembangunan Kutai Barat tahun 2024.

Meningkatkan ekonomi masyarakat melalui pengembangan ekonomi kerakyatan berbasis kawasan berdasarkan potensi unggulan lokal secara berkelanjutan. Meningkatkan SDM yang berkualitas melalui pendidikan dan pelatihan yang didukung oleh optimalisasi pelayanan kesehatan.

Meningkatkan tata kelola pemerintahan yang baik, bersih dan akuntabel. Meningkatkan infrastruktur dasar dan penopang ekonomi masyarakat. Sedangkan prioritas dan sasaran pembangunan pemkab Kutai Barat tahun 2024, peningkatan SDM yang berdaya saing, demi terwujudnya transformasi SDM lokal yang kompeten, adaptif dan inovatif.

Peningkatan kualitas konektivitas wilayah untuk menunjang proses transfer pengetahuan dan adopsi inovasi dan pembangunan antar sumberdaya lokal. Peningkatan daya saing dan perluasan darah ekspor sektor-sektor unggulan dan potensi. Peningkatan kualitas pelayanan pemerintah melalui kebudayaan masyarakat dalam mengakses dan mengelola sumber daya lokal di wilayah.

Pemerintah juga menyampaikan bahwa pokok-pokok pikiran tahun 2024 telah dikelola sesuai dengan usulan, sebagai aktualisasi dari visi-misi Pembangunan Kutai Barat yang ingin kita wujudkan bersama berdasarkan perundang-undangan yang berlaku. Pengendalian inflasi secara terpadu dilakukan di bawah koordinasi tim pengendalian inflasi daerah berdasarkan SK Bupati tentang peta jalan pengendalian inflasi. Pengendalian kebutuhan pokok, ketersedian pasokan, kelancaran distribusi dan komunikasi efektif antar pemangku kepentingan.  Stabilitas harga kebutuhan pokok dilakukan melalui pemantauan harga pangan pokok, peningkatan stabilitas harga dan stok bahan baku.

Serta pembangunan dilakukan untuk meningkatkan kualitas layanan infrastruktur dasar dan infrastruktur pendukung ekonomi kerakyatan menuju sentra pertanian, perikanan dan perkebunan serta ruas antara kampung yang belum terkoneksi mantap telah dialokasikan dan disebar di 16 kecamatan.

Penulis : Andreas

Hari Jadi Kecamatan Melak 2023, Festival Melayu “Gemeoh” Siam Ultima Kembali di Gelar untuk Kedua Kalinya

Hari Jadi Kecamatan Melak 2023, Festival Melayu “Gemeoh” Siam Ultima Kembali di Gelar untuk Kedua Kalinya

Asisten III Sahadi Menyampaikan Sambutan Sekaligus Membuka Rangkaian Festival Melayu “Gemeoh” Siam-Ultima. Simpang Tiga Tambak Malang, Melak. Senin (09/10/2023).

KOMINFOKUBAR – MELAK. Festival Melayu “Gemeoh” Siam-Ultima (Muara Siam dan Ulaq Telinga Matu) kembali digelar pada Hari Ulang Tahun (HUT) Kecamatan Melak ke 222 tahun. Dimana festival melayu ini digelar kedua kalinya sejak tahun 2022 lalu.

Usai melaksanakan prosesi ritual Ritual Adat Besawai dan Belaboh. dalam rangkaian festival menampilkan tarian kolosal yang dikemas dalam ragam tarian khas dari berbagai suku yang di bawakan oleh para pelajar.

Mewakili pemerintah, Asisten III atau Asisten Administrasi Umum Sahadi yang sekaligus membuka rangkaian festival mengucapkan selamat ulang tahun ke 222 untuk Kecamatan Melak. Sehingga melalui momen perayaan hari jadi kecamatan menunjukkan rasa persatuan dan meningkatkan tali silaturahmi dan  persaudaraan. serta menjadi hiburan dan promosi dengan menampilkan budaya kearifan lokal yang dimiliki oleh Bumi Tana Purai Ngeriman.

“Selamat menikmati festival ini yang mana mengandung unsur hiburan serta unsur seni budaya dengan segala macam yang ditampilkan. Dengan memohon berkat dan penyertaan dari Tuhan yang maha kuasa festival melayu siam ultima yang kedua Kecamatan Melak tahun 2023 dengan ini saya nyatakan resmi dibuka”, ucapnya, saat membuka rangkaian Festival Gemeoh. Bertempat  di Simpang Tiga Tambak Malang, Melak. Senin (09/10/2023).

Sahadi berharap dengan festival ini menjadi momen untuk menunjukkan identitas Kecamatan melak yang dibalut dengan kreativitas yang tinggi serta semangat mencintai kearifan lokal.

Kepala Dinas Pariwisata Kutai Barat Yuyun Diah Setiorini mengungkapkan, dengan digelarnya event budaya (Festival Melayu Gemeoh) yang dimiliki oleh Kutai Barat. Dapat terus dipromosikan ke tingkat nasional bahkan internasional.

“Mari tetap semangat mengembangkan pariwisata seni dan budaya di Kabupaten Kutai Barat. Semoga kegiatan festival Melayu 2023 dapat berjalan dengan baik dan lancar”, ungkap.

Camat Melak M. Mauliddin Said selaku Ketua Panitia Festival Melayu menjelaskan bahwa festival Melayu digelar selama satu minggu dari tanggal 9 hingga 16 oktober. Yang diisi berbagai kemeriahan dengan menggelar Lomba Fashion Melayu, Lomba Pidato Bahasa Melayu, Lomba Perahu, Lomba Baca Puisi, Lomba Race Ketinting, Lomba Tari Jepen dan Festival Makan Bekerobok.

Penulis : Lilis

Koordinasi Lintas Sektor Penanganan ODGJ Di Kabupaten Kutai Barat Tahun 2023

Koordinasi Lintas Sektor Penanganan ODGJ Di Kabupaten Kutai Barat Tahun 2023

Asisten II Rakhmat foto bersama pada Koordinasi Lintas Sektor Penanganan ODGJ Di Kabupaten Kutai Barat Tahun 2023. Balai Agung Aji Tullur Jejangkat, Sendawar. Senin (09/10/2023). Foto : Welin.

KOMINFOKUBAR-SENDAWAR. Dinas Kesehatan Kabupaten Kutai Barat mengadakan koordinasi lintas sektor penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) di Kabupaten Kutai Barat tahun 2023. Kegiatan ini diikuti oleh perangkat daerah terkait yang terdiri dari Camat, Puskesmas, bersama kader  kesehatan. berlangsung di Balai Agung Aji Tullur Jejangkat, Sendawar. Senin (09/10/2023)

Koordinasi ini menghadirkan narasumber dari Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur, Rumah Sakit Jiwa Atma Husada Samarinda, dan Dinas Sosisal Provinsi Kalimantan Timur.

Asisten II atau Asisten Pembangunan dan Ekonomi Rakhmat menyampaikan, pertemuan koordinasi lintas sektor merupakan upaya bersama dalam penanganan ODGJ di Kutai Barat. maka melalui pertemuan ini memperoleh berbagai masukan, kesepakatan dan memberikan manfaat dalam masalah kesehatan jiwa yang ada di Kabupaten Kutai Barat.

Rakhmat menbambahkan, ODGJ menjadi fokus perhatian Pemerintah, bersama keluarga dan masyarakat. sehingga perlu dilakukan koordinasi dan penaganan khusus dari berbagai pihak.

“Penanganan ODGJ harus melibatkan berbagai pihak kemitraan,masalah kesehatan jiwa harus di fahami dan dan dianggap menjadi tanggung bersama dan upaya yang dilakukan harus dirasa efektif”. Ungkapnya

Ika Gladies Syahferani dari Dinas Provinsi Kalimantan Timur mengatakan, bahwa dari Dinas Provinsi Kaltim sangat mendukung kegiatan penanganan ODGJ. karena ODGJ tidak hanya ditanggani dan bukan hanya masalah kesehatan. Namun menjadi masalah negara, karena di dalam undang-undang dasar 1945 bahwa setiap warga Negara di pelihara oleh negara termasuk para ODGJ.

“Ini menjadi masalah yang cukup besar karena berdasarkan data yang diperoleh di Kalimantan Timur terdapat 8,4083 kasus gangguan jiwa, dan ini mempunyai masalah kejiwaaan yang cukup kompleks mulai dari kecemasan percobaan bunuh diri, gangguan psikotik, gangguan bipolar, dan Napza yang  terjadi dikalangan anak remaja hingga dewasa”. Jelasnya

Weda dari Dinas Kesehatan Kabupaten Kutai Barat dalam laporan menyampaikan, kesehatan jiwa merupakan salah satu masalah yang ada di Indonesia khususnya di Kabupaten Kutai Barat. Juga merupakan salah satu standar pelanan minimal yang harus diberikan kepada masyarakat yang ada di Kutai Barat khususnya.

“Oleh karena itu Dinas Kesehatan Kutai Barat bersama dengan pihak terkait berusaha melaksanakan pertemuan lintas sektor sebagaimana yang dilaksanakan pada hari ini. Kemudian perlu diketahui bersama bahwa kasus ODGJ yang ada di Kabupaten Kutai Barat pada saat ini ada kurang lebih terdapat 380 kasus ODGJ, dan dalam periode pada tahun 2023 ini telah melayani sekitar 252 ODGJ”. Tuturnya

Lebih lanjut Weda menambahkan bahwa kasus kesehatan jiwa di Kabupaten Kutai Barat ini terus meningkat, oleh sebab itu harapan dan tujuan pelaksanaan kegiatan ini adalah terbentuk sebuah Tim Integrasi yang akan melaksanakan penanganan kesehatan jiwa.

“Jadi bukan saja hanya dari sisi bagaimana kita mengobati tetapi kita juga berusaha bagaimana agar kita dapat menurunkan angka kasus gangguan jiwa yang ada di Kutai Barat”, sebutnya.

Penulis : Welin

Kepala Dinas Pariwisata Kutai Barat Tutup Rangkaian Festival 3 Danau

Kepala Dinas Pariwisata Kutai Barat Tutup Rangkaian Festival 3 Danau

Kepala Dinas Pariwisata Kutai Barat Yuyun Diah Setiyorini Menyampaikan Sambutan Pada Penutupan Festival 3 Danau. Lapangan Sepak Bola Kampung Tanjung Jan, Kec. Jempang. Sabtu (07/10/2023). Foto : Andreas.

KOMINFOKUBAR-JEMPANG. Kepala Dinas Pariwisata Kutai Barat Yuyun Diah Setiyorini resmi menutup rangkaian Festival 3 Danau Tahun 2023. Yang ditutup dengan rangkaian pertunjukan seni tari dan hiburan artis. Berlangsung di Lapangan Sepak Bola Kampung Tanjung Jan, Kec. Jempang. Sabtu (07/10/2023).

Kepala Dinas Pariwisata Kutai Barat Yuyun Diah Setiyorini mengatakan bahwa tujuan dari festival 3 danau adalah untuk mempromosikan pariwisata, seni dan budaya. Guna menarik wisatawan lokal hingga luar daerah Kutai Barat.

Karena Untuk memajukan pariwisata tidak hanya tanggung jawab dari pemerintah daerah saja. melainkan tanggung jawab bersama dari seluruh lapisan. Untuk saling bekerjasama dan mempromosikan tempat wisata di daerah masing-masing. Salah satunya Danau Jempang, agar semakin dikenal.

Yuyun Diah Setiyorini mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur beserta seluruh jajaran Pemerintah Kecamatan Jempang dan masyarakat. Sehingga Festival 3 Danau yang berlangsung selama 2 hari dapat berjalan lancar dengan aman dan tertib.

Penulis : Andreas

 

 

Pandangan Umum Fraksi Terhadap Nota Raperda APBD Tahun Anggaran 2024

Pandangan Umum Fraksi Terhadap Nota Raperda APBD Tahun Anggaran 2024

Pandangan Umum Fraksi Terhadap Nota Raperda APBD Tahun Anggaran 2024 Pada Rapat Paripurna X Masa Sidang III Tahun 2023. Ruang Sidang Utama, Sekretariat DPRD Kutai Barat, Sendawar. Kamis (05/10/2023). Foto : Andreas

KOMINFOKUBAR-SENDAWAR. Lima fraksi sampaikan pandangan umum terhadap nota raperda APBD Tahun Anggaran 2024. Pada Rapat Paripurna X Masa Sidang III Tahun 2023 yang dipimpin oleh dipimpin Wakil Ketua DPRD Kutai Barat I H. Ahmad Syaiful dan dihadiri Sekretaris Daerah Ayonius. Dengan kehadiran 16 anggota dewan. Berlangsung di Ruang Sidang Utama, Sekretariat DPRD Kutai Barat, sendawar. Kamis (05/10/2023).

Dari Fraksi PDI Perjuangan  mengajak semua anggota dewan mengawal untuk memastikan bahwa aktualisasi dan penggunaan  anggaran harus menitik beratkan  pada pembangunan infrastruktur, SDM , pertanian serta penunjang lainnya.

Lalu Fraksi Golkar menyerahkan kepada badan anggaran legislatif dan tim anggaran Pemerintah daerah untuk segera melaksanakan pembahasan dengan memperhatikan skala prioritas dan sesuai aspirasi masyrakat.

Kemudian Fraksi Hanura Nasdem Perindo mengharapkan agar pemerintah memperhatikan kualitas pendidikan , kesehatan serta di bidang pertanian dan pengembangan UMKM.

Selanjutnya Fraksi Amanat Gerakan Sejahtera mengharapkan Pemerintah Daerah mengoptimalkan dana sektoral dan kementerian terkait untuk dapat masuk ke Kabupaten Kutai Barat sehingga dapat membantu proses pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat.

Sementara Fraksi Demokrat  menaruh harapan kepada pemerintah dalam pemenuhan belanja prioritas khususnya pada peningkatan SDM intelektual dan spiritual.  Juga Meningkatkan pelayanan publik melalui sector kesehatan serta infrastruktur dan dukungan terhadap pemerintah kampung.

Penulis : Andreas

Peringati HUT TNI Ke 78, Kodim 0912/KBR Laksanakan Upacara Peringatan

Peringati HUT TNI Ke 78, Kodim 0912/KBR Laksanakan Upacara Peringatan

Upacara Peringatan HUT TNI Ke 78 Tahun. Lapangan Makodim 0912/KBR, Kec. Barong Tongkok. Kamis (05/09/2023). Foto : Lilis.

KOMINFOKUBAR – SENDAWAR. Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Negara Indonesia (TNI) Ke 78 Tahun. Komando Distrik Militer (Kodim) 0912 Kutai Barat (KBR) melaksanakan upacara peringatan. Berlangsung di Lapangan Makodim 0912/KBR, Kec. Barong Tongkok. Kamis (05/09/2023).

upacara tersebut diikuti ratusan peserta yang terdiri dari beberapa instansi yaitu, Dinas Perhubungan, Satpol PP serta anggota Pramuka. dengan tema ‘TNI Patriot NKRI pengawal demokrasi untuk Indonesia maju’, yang bermakna bahwa kekuatan TNI sebagai komponen utama pertahanan negara berkomitmen untuk bersinergi dengan seluruh komponen bangsa lainnya dalam mengawal demokrasi untuk mewujudkan Indonesia yang berdaulat mandiri maju dan sejahtera.

Dalam amanat Laksamana Panglima TNI Yudo Margono yang disampaikan oleh Dandim Letkol Czi Eko Handoyo bahwa momentum ulang tahun ke-78 TNI harus dijadikan sebagai bahan intropeksi untuk berbenah demi mewujudkan TNI yang profesional, modern dan tangguh.

Menyikapi kondisi agenda pesta demokrasi kedepan. dirinya menuturkan, TNI dituntut untuk peka dan antisipatif terhadap dinamika dan perkembangan situasi bangsa. Serta berkomitmen untuk menjamin keamanan dan kelancaran dalam rangka mewujudkan pemilu 2024 yang akan datang dengan aman, damai dan sejuk.

Jugs menghadapi spektrum ancaman kedepan diharapkan perkembangan teknologi dapat meningkatkan kapabilitas pertahanan yang relevan. Yakni dengan  perkembangan teknologi, TNI dapat menjadi kekuatan pertahanan negara yang modern dan mampu berperan aktif serta memiliki daya gentar tinggi dilingkungan strategis regional maupun global pembangunan serta modernisasi kekuatan TNI.

“Kepada seluruh TNI, saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh grup TNI atas dedikasi loyalitas dan profesionalisme yang telah ditinjaukan selama ini. Pada institusi TNI secara umum selamat bekerja dan mengabdi untuk nusa dan bangsa, setiap langkah pengabdian kita demi bangsa dan negara kesatuan Republik Indonesia”,pungkasnya saat membacakan sambutan Panglima TNI.

Penulis : Lilis

DPMPTSP Kutai Barat Gelar Rapat Penyusunan Rencana Induk Promosi Penanaman Modal Kabupaten Kutai Barat

DPMPTSP Kutai Barat Gelar Rapat Penyusunan Rencana Induk Promosi Penanaman Modal Kabupaten Kutai Barat

Rapat Penyusunan Rencana Induk Promosi Penanaman Modal Kabupaten Kutai Barat. Rapat Koordinasi, Sekretariat Daerah Kabupaten Kutai Barat, Sendawar. Rabu (04/10/2023). Foto : Natasha.

KOMINFOKUBAR-SENDAWAR. Guna menarik investor dalam meningkatkan investasi di Kutai Barat.  Dinas Penanaman Modal dan Perijinan Terpadu Satu Pintu Kutai Barat menggelar rapat bersama dengan ULS-PPID Universitas Mulawarman. Dengan agenda penyusunan rencana induk promosi penanaman modal Kabupaten Kutai Barat. dimana rapat tersebut dipimpin Plt. Kepala DPMPTSP Kutai Barat Aldofus Eduardus Pontus. Bertempat di Rapat Koordinasi, Sekretariat Daerah Kabupaten Kutai Barat, Sendawar. Rabu (04/10/2023).

Plt. Kepala DPMPTSP Aldofus Eduardus Pontus menyampaikan bahwa diketahui geografis Kabupaten Kutai Barat memiliki kekayaan alam yang melimpah. Sehingga menjadi potensi dalam meningkatkan perekonomian di sektor pertanian, perkebunan, peternakan, perikanan, kehutanan, pertambangan dan pariwisata.

“ Tentunya diperlukan dana yang sangat besar hal ini pula menjadikan Pemerintah Kabupaten Kutai Barat sangat berupaya menarik minat pemilik modal dari dalam maupun dari luar negeri untuk dapat membuka usaha disejumlah sektor potensial yang dimiliki oleh daerah Kabupaten Kutai Barat”, ucapnya.

Berdasarkan data yang input bahwa nilai  investasi Kabupaten Kutai Barat periode 2018-2022. Bahwa penurunan nilai investasi pada tahun 2019 dari 6,5 triliun rupiah menjadi 3,1 triliun rupiah. Namun kemudian berangsur-angsur mengalami peningkatan pada tahun berikutnya sehingga tahun 2022 yang lalu mencapai 5,4 triliun rupiah.

“Oleh karenanya promosi penanaman modal merupakan salah satu kegiatan yang diperlukan dalam meningkatkan infestasi, melalui kegiatan memperkenalkan peluang-peluang usaha potensial yang dapat dikembangkan Kabupaten Kutai Barat diharapkan mampu menarik minat investor menanamkan modalnya di Kabupaten Kutai Barat”, sebutnya.

Rapat tersebut juga diikuti ULS-PPID Universitas Mulawarman Dr.Ir. E. Akhmad Syaifudin, dan Kabid Perencanaan Pengembangan Iklim dan Promosi Pengembangan Modal David Eva Natupulu.

Penulis : Natasha

Pemkab Kutai Barat Melepas Keberangkatan 24 Peserta  Ziarah Rohani Ke Yerusalem

Pemkab Kutai Barat Melepas Keberangkatan 24 Peserta  Ziarah Rohani Ke Yerusalem

Sekretaris Daerah Kutai Barat Ayonius Foto Bersama Pada Pelepasan Keberangkatan Peserta  Ziarah Rohani Ke Yerusalem. Ruang Diklat, Sekretariat Daerah Kabupaten Kutai Barat, Sendawar. Selasa (02/10/2023). Foto : Andreas.

KOMINFOKUBAR-SENDAWAR. Pemerintah Kabupaten Kutai Barat melalui Bagian kesejahteraan dan Sosial melepas keberangkatan 24 peserta ziarah rohani ke tanah suci Yerusalem. Bertempat di Ruang Diklat, Sekretariat Daerah Kabupaten Kutai Barat, Sendawar. Selasa (02/10/2023).

Sekretaris Daerah Kutai Barat Ayonius saat menyampaikan sambutan mengatakan bahwa dengan terselenggaranya perjalanan ziarah rohani dapat memperteguh iman dan meningkatkan rasa kebersamaan. Serta memotivasi umat beragama untuk dapat mengimplementasikan nilai keagamaan menjadi pribadi yang berakhlak mulia, berbudi pekerti luhur serta mampu menghargai, menghormati perbedaan dalam bingkai NKRI.

“Kepada para peserta ziarah yerusalem agar sungguh-sungguh memaknai kesempatan ini sebagai peluang untuk memperbaharui diri, iman dengan menjadi manusia baru. Dapat  memampukan diri untuk turut perduli akan sumbangsih secara nyata akan tumbuh kembang iman dan persaudaraan umat beragama”, ucapnya.

Selain itu Sekretaris Daerah Kutai Barat mengingatkan untuk dinyatakan dalam kehidupan sosial bermasyarakat sebagai pribadi yang lebih peka dan perduli serta berkenan membaktikan diri bagi kemaslahatan orang banyak. Serta mejadi inspirator umat beragama lainnya untuk membangun Kutai Barat baik melalui harmonisasi kehidupan yang lebih baik. Sekaligus untuk terus meningkatkan kegotongroyongan dan kesatuan dalam NKRI.

Ayonius juga berpesan kepada para peserta ziarah yang terdiri 14 perempuan dan 10 laki-laki  selama megikuti perjalanan ziarah ke yerusalem untuk taat mengikuti arahan pemandu dan saling menjaga dan bekerjasama sesama para peserta.

Untuk diketahui keberangkatan para peserta dijadwalkan pada hari senin tanggal 03 oktober 2023 dari Kutai Barat menuju Balikpapan dan dilanjutkan dari Balikpapan ke Jakarta hingga ke Yerusalem. Kemudian direncanakan akan tiba kembali di Kutai Barat pada tanggal 17 oktober 2023.

Penulis : Andreas

Pemerintah Daerah Kabupaten Kutai Barat
Perkantoran IV Sendawar Kutai Barat
Tel – +62 (545) 455564

Email – pemda@kutaibaratkab.go.id